Tejosari, 9 Juli 2024 – Kelurahn Tejosari mengikuti pembinaan kepada seluruh tenaga kontrak yang bertugas di lingkungan kecamatan dan kelurahan se-Kecamatan Metro Timur. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Metro Timur dan dipimpin langsung oleh Camat Metro Timur, Ferry Handono.
Dalam sambutannya, Camat Ferry Handono menekankan pentingnya disiplin dan kreativitas dalam menjalankan tugas sehari-hari. Beliau menekankan bahwa kunci kesuksesan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat adalah kedisiplinan dan kemampuan berinovasi. Selain itu, Camat juga menekankan pentingnya kekompakan dalam bekerja. “Kita harus membentuk tim kerja yang solid, saling mendukung dan bekerja sama untuk mencapai hasil yang maksimal,” ujarnya.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Sekcam Metro Timur, Dwi Susanto, Kasubbag Kepegawaian, Yuni Handayani, serta sejumlah pegawai dari Kecamatan Metro Timur lainnya. Mereka turut memberikan dukungan dan motivasi kepada tenaga kontrak agar selalu meningkatkan kinerja dan profesionalisme dalam menjalankan tugasnya.
Pembinaan ini merupakan salah satu upaya Kecamatan Metro Timur untuk memastikan bahwa seluruh tenaga kontrak memiliki pemahaman yang baik mengenai tugas dan tanggung jawabnya, serta mampu memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat. Dengan adanya arahan langsung dari Camat dan pejabat kecamatan lainnya, diharapkan para tenaga kontrak dapat lebih termotivasi dan terarah dalam melaksanakan tugas mereka.
Kegiatan pembinaan ini juga menjadi sarana untuk mengevaluasi kinerja tenaga kontrak, memberikan solusi atas kendala yang dihadapi, serta merencanakan langkah-langkah strategis ke depan. Kecamatan Metro Timur berkomitmen untuk terus melakukan pembinaan secara berkala guna meningkatkan kompetensi dan profesionalisme seluruh tenaga kontrak di lingkungan kecamatan dan kelurahan.
Dengan adanya pembinaan ini, diharapkan kualitas pelayanan publik di Kecamatan Metro Timur dapat semakin meningkat dan memenuhi harapan masyarakat. Camat Ferry Handono mengajak seluruh tenaga kontrak untuk terus belajar, berinovasi, dan bekerja dengan penuh dedikasi demi kemajuan Kecamatan Metro Timur.
