Tejosari, 13 Januari 2025 Kelurahan Tejosari melalui Kasi Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) bersama operator kelurahan menghadiri rapat terbatas untuk membahas persiapan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tahun 2025. Rapat ini berlangsung di ruang rapat kantor Camat Metro Timur.
Rapat terbatas yang dipimpin oleh Camat Metro Timur ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan tingkat kelurahan. Agenda utama pertemuan adalah menyusun strategi dan langkah-langkah guna memastikan pelaksanaan Musrenbang 2025 berjalan efektif, partisipatif, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Dalam rapat ini, Camat Metro Timur menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah kelurahan, kecamatan, dan masyarakat untuk mencapai tujuan pembangunan yang inklusif. "Musrenbang adalah momen penting bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasinya. Oleh karena itu, persiapan yang matang sangat diperlukan agar usulan program pembangunan benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat," ujar Camat Metro Timur.
Kasi Ekobang Kelurahan Tejosari turut memaparkan gambaran awal usulan prioritas pembangunan yang telah dihimpun dari masyarakat. Operator kelurahan juga melaporkan persiapan teknis, termasuk pengelolaan data usulan yang akan dibahas lebih lanjut dalam forum Musrenbang.
Rapat ini menjadi langkah awal yang strategis dalam memastikan pelaksanaan Musrenbang 2025 berjalan dengan baik dan menghasilkan program pembangunan yang tepat sasaran serta berkelanjutan.